Next Post

HUT Bhayangkara ke 77, Polda Malut Gelar Bazzar UMKM dan Bagikan Motor Gratis

B65D4B26-212F-47C1-BBBC-1B8499A1AA1C

TERNATE, ISTANA FM – Pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Polri 2023 ini nuansahnya jauh berbeda dengan tahun sebelumnya. 

Hal itu dikatakan Irwasda Polda Maluku Utara Kombespol. Martin Luther Hutagaol, Jumat (306/2023) di Lapangan Ngaralamo saat awasi personilnya melakukan persiapan Upacara HUT Bhayangkara Polri ke-77 tahun 2023.

Dijelaskan, dalam HUT Bhayangkara Polri ke-77 ini jajaran Polda Maluku Utara ingin melibatkan seluruh komponen masyarakat sekaligus memberdayakan ekonomi rakyat melalui Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan mengadakan Bazzar UMKM selama 3 hari.

Perwira berpangkat tiga bunga melati itu menambahkan, selain pembukaan UMKM, dalam semarak HUT bhayangkara ini, panitia juga menyediakan 21 unit Motor Honda dan 20 unit Motor Listrik yang nantinya akan dibagikan kepada masyarakat.

“HUT Bhayangkara Polri Ke-77 ini menjadi momentum terpenting karena Polda Maluku Utara bersama jajarannya juga ikut menggerakan Perekonomian rakyat melalui pemberdayaan UMKM,”tandasnya.
Dia memastikan, Upacara HUT Bhayangkara Polri yang akan digelar Sabtu (1/72023), dipusatkan di Lapangan Ngaralamo Soasio Ternate, dan dihadiri oleh Gubernur dan wakil Gubernur beserta Forkopimda Maluku Utara, Walikota Ternate serta Forkopimda Kota Ternate dan seluruh komponen masyarakat.(jaja/tte)

 

 

Editor: Team
Peliput: Fajarudin Limau

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11