Next Post
Home » Maluku Utara » KNPI Berharap, Polda Malut Mampu Basmi Berbagai Kejahatan di Malut

KNPI Berharap, Polda Malut Mampu Basmi Berbagai Kejahatan di Malut

TERNATE, ISTANA FM – Pihak Polda Maluku Utara diharapkan mampu membasmi berbagai bentuk tindakan kejahatan yang sering meresahkan masyarakat di daerah ini tanpa pandang buku.

Hal itu dikatakan Harly Abdul Rahman Kepala Bidang Ideologi Pancasila KNPI Provinsi Maluku Utara usai mengikuti Upacara HUT Bhayangkara Polri, Sabtu (1/7/2023) di Lapangan Ngaralamo Soasio Ternate.

Dia menilai, momentum HUT Bhayangkara Polri yang ke-77 ini, Polda Maluku Utara bersama jajarannya diharapkan mampu menegakkan Supremasi Hukum didaerah ini tanpa pandang bulu dan siapapun dia.
Menurutnya, karena berbagai permasalahan yang terjadi di beberapa wilayah di Maluku Utara akhir-akhir ini cukup meresahkan masyarakat.

Harly mencontohkan, kasus pembunuhan anak di Kabupaten Pulau Taliabu yang dilakukan oleh ayah kandungnya sendiri, kasus penyerangan warga di Halmahera Tengan dan Halmahera Timur oleh Orang Tak Dikenal (OTK) yang sampai saat inii para pelaku belum juga tertangkap, sehingga masyarakat yang berada dikedua wilayah itu merasa tidak nyaman saat melakaukan aktifitas.

” Kapolda Maluku Utara Irjen pol Midi Siswoko harus mengambil sikap tegas dalam proses penyelesaian berbagai permasalahan hukum yang ada dalam wilayah Hukum Polda Maluku Utara, sehingga harapan masyaralar Maluku Utara agar Supremasi Hukum benar-benar ditegakkan di daerah ini dapat diwujudkan,” kata Harly Abdul Rahman. (Jaja On).

 

 

Editor: Team

Peliput: Fajarudin Limau

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

ban11

Recent News