Next Post

PEMKOT TERNATE FOKUS SAMPAH DAN AIR BERSIH

1823366a-b52e-4b09-9324-2cda7e504116

Ternate – istanafm.com. Penanganan sampah dan air bersih menjadi program prioritas dalam 100 hari kerja Walikota Ternate M. Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar.

“Sebagian besar program di pemerintahan kota Ternate kali ini masih fokus pada penanganan sampah. Air bersih juga akan menjadi fokus,” kata Tauhid Soleman saat ditemui di Penutupan STQH di Benteng Oranje, Senin 21/04/225 malam.

Meski demikian, Tauhid mengaku belum memiliki capaian terkait penanganan sampah dan juga air bersih. Karena pemerintahan berjalan masih dua bulan.
“Kalau capaian sih belum dihitung, karena ini baru dua bulan berjalan, tapi nanti pada akhirnya kita bisa tahu,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Tauhid menyampaikan bahwa skema penanganan sampah akan diubah. Karena ada penyerahan armada pengangkut sampah di tiap Kecamatan sudah cukup membantu.
“Kemudian untuk TPA sampah juga saat ini masih diupayakan untuk pembenahan secara menyeluruh,” tuturnya.

Disentil soal kapasitas penampungan sampah di TPA, Tauhid menyebut bukan soal penampungan sampah TPA. Melainkan pengurangan sampah.
“Pengurangan itu seperti pemilahan sampah oleh bank-bank sampah di setiap tempat pembuangan sampah. Nantinya ada penambahan fasilitas di tahun depan,” tandas Tauhid. (Rifal Amir)

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11