Next Post

Thaib Armayin Ajak Warga Malut Jaga Kedamaian

59FCF725-ED76-43B9-A62C-932E1E79EB72

TERNATE, ISTANA FM – Sosok Drs. Hi. Thaib Armain, Mantan Gubernur Maluku Utara dua periode ini begitu Familiar dengan masyarakat Maluku Utara.

Haji Thaib, sapaan akrab itu saat ketemu di kediamannya di Jalan Hasan Esa Kelurahan Takoma Sabtu (2/9/2023) mengatakan, Pesta Demokrasi tahun 2024 sudah diambang pintu, sehingga dirinya berharap kondisi Maluku Utara yang semakin kondusif ini agar terus dijaga, sehingga kedamaian dan Kenyamanan di tengah-tengah masyarakat tetap berjalan sebagaimana biasa.

Mantan Gubernur dan juga Tokoh Perdamaian Maluku Utara ini juga menghimbau kepada Penyelenggara Pemilu yakni KPU dan Bawaslu serta dan jajaranya, agar tetap mengedepan sikap transparansi dan menjunjung tinggi nilai-nilai Demokrasi agar tidak terjadinya kegaduhan di tengah-tengah masyarakat.

“Para calon anggota DPRD Kabupaten Kota dan Provinsi serta DPD RI yang nantinya menjadi penyambung lidah rakyat, agar dedikasikan diri di lembaga parlemen guna menyuarakan kepentingan rakyat dan masa depan negeri ini, yang akan kita wariskan kepada generasi berikutnya,”tandasnya.

Thaib berharap semoga Pemilu 2024 mendatang akan melahirkan calon-calon wakil rakyat yang profesional, dan selalu meletakkan kepentingan rakyat dan negeri diatas segalanya.

Calon Anggota DPR RI dari Partai Demokrat ini pada kesempatan itu menyinggung masalah transportasi laut maupun darat saat ini masih menjadi tuntutan utama masyarakat dari berbagai Kabupaten Kota di daerah ini yang belum. mampu menjawab akan kebutuhan rakyat secara menyeluruh.

“Masih banyak jalan dan jembatan di berbagai wilayah di Maluku Utara yang belum mampu menjangkau daerah satu dengan yang lain,” kata Thaib. (Jaja On)

 

 

Editor: Team

Reporter: Fajarudin Limau

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11