Next Post

WARGA SERBU LOKASI PENUKARAN UANG DI TAMAN NUKILA

33103b27-8d8e-4f4a-bdfb-82b2927fbbf1

Ternate- Istanafm.com. Bank Indonesia (BI) Cabang Ternate berkolaborasi dengan dengan semua Perbankan yang ada di Kota Ternate dalam rangka penukaran Uang Rupiah dari berbagai pecahan hingga pagelaran Pasar Murah diantaranya: Bank BNI 46, Bank BRI, Bank NOBU, Bank Mandiri , Bank Btpn,  Maybank, Bank Danamon, Bank BCA, Bank Btn, Bank Muamalat, Bank Mega, Panin Bank, Bank Artha Graha Internasional, Bank Malukumalut, dan Bank BSI.

Dwi Putra Kepala Bank Indonesia Cabang Ternate dalam siaran Persnya kepada Awak Media di depan Taman Nukila pada Senin 17/03/2025 menjelaskan bahwa, “Kegiatan ini adalah Kolaborasi antara Bank BI dengan semua Perbankan yang ada di Kota Ternate, untuk mengadakan Pasar Murah sekaligus penukaran Uang Rupiah.” ujar Dwi Putra.

Lebih jauh dijelaskan Kepala Bank Indonesia bahwa, “penukaran Uang Rupiah untuk pecahan Rp.1000, Rp. 2000, Rp. 5.000, Rp. 10.000 dan Rp. 20.000 itu dibatasi jumlahnya. Untuk Uang Rupiah pecahan Rp.1.000 hanya bisa ditukar sebanyak Rp. 100.000.” kata Dwi Putra.

Lanjut Dwi Putra bahwa, “penukaran Uang pecahan Rp.2000 hanya nisa dilayani sebesar Rp.200.000. Sementara pecahan Rp. 5.000 warga dibatasi jumlah penukaran. pihak Bank hanya melayani Rp. 1.000.000. untuk pecahan Rp. 5.000 dan Rp. 10.000. Sementara untuk pecahan Rp. 20.000 itu diberikan batasan saat penukaran. Pihak Bank hanya dapat melayani nilai penukaran sebesar Rp. 500.000 untuk pecahan Rp. 20.000.” jelas Dwi Putra. (Jaja On.)

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11