Next Post

WARGA SERBU MOBIL KAS KELILING BANK INDONESIA

eb60faff-6b74-4a92-87f6-71967c444389

Ternate- Istanafm.com. Memasuki hari kesebelas di Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah Tahun 2025 Masehi warga Kota Ternate berbondong-bondong melakukan penukaran uang di Mobil Kas Keliling milik Bank Indonesia (BI) Selasa 11/03/2025.

Dari hasil pemantauan Istanafm.com didepan Masjid Raya Al-Munawwar pada Selasa 11/03/2025 terlihat warga berdesak-desakan untuk melakukan penukaran uang. Sementara uang yang ditukar warga mulai dari Pecahan Rp. 2.000 Rp.5.000, Rp.10.000 dan Rp. 20.000.

Hasnah salah satu warga kepada Istanafm.com menjelaskan bahwa, “penukaran uang dengan pecehan dibawah Rp.50.000 ini untuk mempersiapkan Lebaran Idul Fitri mendatang. Karena kalau menunggu hingga mendekati lebaran itu sangat merepotkan.” ujar Hasnah.

Sementara Petugas Bank Indonesia yang tidak mau namanya dipublikasikan kepada Istanafm.com mengatakan bahwa, “penukaran uang ini dipusatkan di depan Masjid Al-Munawwar saja untuk hari ini.”

“Dan pihak Bank BI akan terus melayani masyarakat di Bulan Suci Ramadhan dalam proses penukaran uang dengan berbagai kemudahan. Dan kegiatan ini juga dilakukan bukan hanya pada satu titik saja, tetapi ada beberapa titik di Kota Ternate yang dijadikan sebagai lokasi Pertukaran Uang.” ujar sumber. (Jaja On).

ISTANA FM

ISTANA FM

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11