Next Post

Bawaslu Halsel Bakal ‘BERKAWAN’ Dengan Wartawan

IMG-20231009-WA0069

HALSEL,ISTANA.NEWS – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupateb Halmahera Selatan bakal mengelar acara diskusi dengan melibatkan wartawan di Halsel dengan nama ‘BERKAWAN” Berdiskusi Bersama Wartawan.
Hal itu di katakan Ketua Bawaslu Kabupaten Halsel Rais Kahar saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (10/10/2023).
Menurutnya, sebagaimana diamanatkan dalam UU Nomor 7 pasal 101 sebagai tugas Bawaslu sebagai langkah pencegahan, maka pencegahan itu yang pasti bukan hanya Bawaslu sendiri namun butuh berbagai pihak, tentunya yang paling utama itu teman-teman Jurnalis.
“Peran teman-teman Jurnalis itu sangat penting sekali karena, terlepas dari kegiatan partisipatif juga tanpa diekspor oleh teman-teman Jurnalis maka, publik tidak akan mengetahuinya apalagi sekarang ini banyak sekali orang suka membaca informasi di dunia maya.”
Oleh karena itu, lanjut Kahar, kolaborasi antara Bawaslu dan wartawan itu memang sangat penting, walaupun di dalam internal kita di Bawaslu itu ada bidang Kehumasan yang fungsi persoalan itu.
Dijelaskan, BERKAWAN” yang artinya berdiskusi bersama wartawan, dan rencana kegiatannya menunggu warning dari pihak sekretariat sebagai penunjang pelaksanaan kegiatan maka, dengan tempo akan kami sampaikan kepada teman-teman wartawan.
“Kegiatan “BERKAWAN” itu kami fokuskan hanya pada teman-teman Media saja,”tandasnya.
Rais menambahkan, satu upaya strategi melakukan pencegahan adalah merangkul teman-teman media
Menurutnya, strategi pencegahan berdasarkan perspektif media, sangatlah penting dalam pemilu, dimana hasil jurnalisme dari teman-teman media, akan mampu memberitakan dan mempengaruhi perspektif apapun kepada khalayak.(byb)

Avatar

istanafm

Related posts

Newsletter

Jangan sampai ketinggalan informasi! Masukkan email Anda dan dapatkan update atas setiap berita terbaru di Istana FM!

ban11